Soundgarden  

Kamis, Januari 22, 2009

soundgarden

Soundgarden adalah Grup musik asal Seattle, Washington, USA.

Soundgarden di bentuk pada tahun 1984 oleh Chris Cornell (drums dan vocals), Hiro Yamamoto (bass), dan Kim Thayil (gitar). Tapi akhirnya Hiro Yamamoto keluar di gantikan oleh Ben Shepherd dan mereka merekrut drummer bernama Matt Cameron, agar Chris Cornell berkonsentrasi sebagai vokalis.

Soundgarden salah satu dari empat Godfather of Grunge, selain Nirvana, Pearl Jam, dan Alice In Chains, namun mereka sendiri menyangkal keterkaitan mereka dengan musik grunge. Namun demikian, penggemar mereka tetap memasukan mereka ke dalam genre ini.

Sepanjang karir mereka merilis beberapa album, Screaming Life/Fopp (1990), Badmotorfinger (1991), Superunknow (1994), Down on the Upside (1996), dan menjual lebih dari 8 juta copy di amerika dan lebih dari 20 juta copy di seluruh dunia.

Album Soundgarden yang paling sukses adalah Superunknown dengan hits seperti Black Hole Sun, Spoonman, dan Fell on Black Days.

Soundgarden bubar pada tahun 1997. Cornell sang vokalis bergabung dengan tiga orang mantan personel Rage Againt The Machine, Tom Morello (gitar), Tim Commerford (bass), dan Brad Wilk (drums), membentuk Audioslave.

AddThis Social Bookmark Button
Email this post

0 komentar:

Posting Komentar

Design by Amanda @ Blogger Buster